Pada Hari Kamis, Tanggal 11 Agustus 2011 telah dilakukan pelantikan sekaligus serah terima jabatan Pejabat Eselon IVa di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bangli. Acara ini dihadiri oleh Bapak Kepala Kantor Kementerian Agama Kab Bangli yang sekaligus melantik pejabat baru, Bapak Sub Bagian Tata Usaha, para pejabat struktural dan fungsional, serta seluruh karyawan/karyawati Kamenag. Kab. Bangli bertempat di Aula Kamenag Bangli.
Adapun pejabat baru yang dilantik adalah Bapak Mahmudi,S.Ag sebagai pejabat Kasi Kependais dan Pemberdayaan Masjid menggantikan Bapak Haji Anshori, S.Pd.I yang sekarang dimutasikan ke Kamenag Kabupaten Jembrana sebagai Penyuluh Agama Islam.Sedangkan Bapak Mahmudi sendiri sebelumnya bertugas di Kamenag Kab. Tabanan sebagai Penyelenggara Zakat Wakaf.
Besar harapan kita semua yang ada di lingkungan Kamenag Kab. Bangli bahwa dengan adanya mutasi pejabat ini akan membawa penyegaran serta harapan baru yang lebih baik dari sebelumnya.